Sabtu, 06 Juni 2015

Menindaklanjuti tulisan saya dimari : http://destipurnama.blogspot.com/2015/05/please-what-for-tante.html yang setelah saya baca sedikit mengandung emosi. Tiba-tiba kepikiran untuk nunjukin enaknya pakai mobile banking daripada "capek" ngantri di ATM, Tante. 

Saya tertakdir punya dua rekening tabungan di Bank. Jaman tinggal di kota besar, Saya rasa menggunakan satu bank syariah saja sudah cukup. Namun, semenjak pindah ke kota ini terpaksa harus membuat rekening di bank lain. Isinya tidak banyak, hanya untuk sekedar mempermudah transaksi ketika darurat. 

Saya men-screenshot 2 aplikasi mobile banking yang terinstall di hape android jadul saya. Haha. Saya merasa bersyukur meskipun jadul hape saya tetap tepat guna. Saya juga berharap semoga tante-tante yang hobi browsing untuk berbelanja online bisa terjebak di artikel saya yang satu ini, terutama tante yang belum kenal mobile banking (kalau masih ada).

Bukan bermaksud promosi Bank Mandiri. Ini salah satu contoh saja. Sekedar sharing. Sebelum melihat tampilan screenshoot di bawah ini. Tentu kita repot sedikit ke CS bank terdekat agar aplikasi yang sudah terinstall di hape ini bisa beroperasi. Mengurus beberapa hal yang berkaitan dengan biaya operasional, manfaat, keamanan dan mungkin pertanyaan-pertanyaan yang terlintas di pikiran. Tanyakan secara lengkap kepada mbak dan mas cs di bank Anda.


 Tampilan awal begini. 

 Kemudian ada security password yang harus diisi.
Ini saya dapatkan waktu ribet dikit sama mbak CS.

 Setelah berhasil log in, inilah beberapa menu yang tersedia.
Minta dan pastikan mbak CSnya menjelaskan semua kegunaan dari menu tersebut.




Dua gambar di atas adalah menu favorit Saya. Haha.
Menu beli pulsa, dan menu transfer. 


Selanjutnya, di bawah ini adalah tampilan mobile banking dari Bank Syariah Mandiri. Awalnya Saya menggunakan Inet Banking BSM dengan harapan bisa dapat fitur yang lebih lengkap. Tetapi ternyata tidak. Jadilah pakai Mobile Banking BSM saja, mengurangi potongan rutin bulanan meski tidak bertransaksi. Jika ingin tahu bedanya Inet Banking dan Mobile Banking BSM, langsung datang ke CS saja ya. 





Diantara menu standar mobile baking, satu menu yang bagus dan saya sukai dari mobile banking BSM adalah fitur ini. Hikmah. Bisa baca-baca hadist. Menu ini jelas tidak ada di Mobile banking mandiri. Seandainya BSM memiliki menu dan fasilitas lengkap, mungkin Saya tidak perlu punya rekening bank Mandiri. Meski belum bisa diandalkan di kota ini, Saya tetap setia dengan Bank Syariah. Eaah. 

Sederhana dan mudah. Gaptek bukan jawaban dari Anda yang memiliki hp mahal tetapi tidak bisa menggunakan mobile banking. Belajar dikit, mungkin akan ketagihan. #ups.

0 comments:

Posting Komentar

feel free to comment ^^d